PENGARUH PENGGGUNAAN BUKU SAKU ELEKTRONIK SEPADI (SEHAT TANPA DIABETES) TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP PENCEGAHAN DIABETES MELLITUS PADA PREDIABETES

Salsabila, Rahma (2024) PENGARUH PENGGGUNAAN BUKU SAKU ELEKTRONIK SEPADI (SEHAT TANPA DIABETES) TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP PENCEGAHAN DIABETES MELLITUS PADA PREDIABETES. Skripsi thesis, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

[img] Text (Awal)
Awal.pdf

Download (809kB)
[img] Text (Abstrak)
Abstrac.pdf

Download (17kB)
[img] Text (BAB I)
Chapter 1.pdf

Download (46kB)
[img] Text (BAB II)
Chapter 2.pdf

Download (393kB)
[img] Text (BAB III)
Chapter 3.pdf

Download (385kB)
[img] Text (BAB IV)
Chapter 4.pdf

Download (351kB)
[img] Text (BAB V)
Conclusion.pdf

Download (9kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
References.pdf

Download (151kB)
[img] Text (LAMPIRAN)
Appendices.pdf

Download (4MB)
Official URL: https://poltekkesjogja.ac.id/

Abstract

Latar Belakang: Prediabetes dapat dianggap sebagai fase awal dari diabetes mellitus yang ditandai kadar gula darah sewaktu yang tinggi di atas normal namun belum terkategori diabetes mellitus. Pasien yang mengalami prediabetes memiliki kemungkinan akan berkembang menjadi DM. Salah satu upaya untuk mengurangi risiko terjadinya diabetes adalah dengan meningkatkan pengetahuan masyarakat melalui pendidikan gizi. Penggunaan media dalam pendidikan gizi sebagai alat bantu dalam menjelaskan materi sehingga dapat menimbulkan perhatian dari peserta. Salah satu bentuk inovasi yang dapat dilakukan seiring banyaknya penduduk yang menggunakan smartphone adalah dengan membuat media edukasi gizi berupa buku saku elektronik. Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah menghasilkan buku saku elektronik SEPADI (Sehat Tanpa Diabetes) yang dapat meningkatkan pengetahuan dan sikap pencegahan diabetes mellitus pada prediabetes. Metode: Penelitian ini adalah jenis penelitian quasi exsperimental design dengan rancangan penelitian pretest and posttest with control group design. Populasi yang digunakan adalah masyarakat di wilayah kerja Puskesmas Gamping I, Gamping, Sleman, DI Yogyakarta yang terdiagnosis prediabetes berdasarkan skrining findrisc sebanyak 48 orang. Analisis data dilakukan menggunakan statistik. Hasil: Hasil dari Penelitian ini menunjukkan terdapat peningkatan yang signifikan antara nilai pengetahuan maupun sikap sebelum dan setelah diberikan pendidikan gizi menggunakan media buku saku elektronik (p=0,001) dengan kenaikan skor mean sebesar 17,71. Terjadi peningkatan yang signifikan antara nilai pengetahuan maupun sikap sebelum dan setelah diberikan pendidikan gizi menggunakan media leaflet elektronik (p=0,001) dengan kenaikan skor mean sebesar 5,33. Kesimpulan: Pemberian buku saku elektronik SEPADI dapat meningkatkan pengetahuan dan sikap responden prediabetes lebih tinggi dibandingkan dengan pemberian leaflet elektronik. Kata Kunci: buku saku elektronik, prediabetes, pengetahuan, sikap, diabetes mellitus

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan Gizi > Program Studi Sarjana Terapan Gizi dan Dietetika
Depositing User: Mahasiswa Polkesyo
Date Deposited: 05 Nov 2024 02:33
Last Modified: 05 Nov 2024 02:33
URI: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/15644

Actions (login required)

View Item View Item