Pemberian Pendidikan Gizi Video Animasi Bahasa Isyarat (VABI) Keamanan Pangan kepada Siswa dengan Gangguan Pendengaran di SLB

Khotimah, Ranifita (2024) Pemberian Pendidikan Gizi Video Animasi Bahasa Isyarat (VABI) Keamanan Pangan kepada Siswa dengan Gangguan Pendengaran di SLB. Skripsi thesis, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

[img] Text (Cover)
Awal.pdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Abstract)
Abstract.pdf.pdf

Download (188kB)
[img] Text (Chapter 1)
Chapter1.pdf.pdf

Download (218kB)
[img] Text (Chapter 2)
Chapter2.pdf.pdf
Restricted to Registered users only

Download (315kB) | Request a copy
[img] Text (Chapter 3)
Chapter3.pdf.pdf
Restricted to Registered users only

Download (283kB) | Request a copy
[img] Text (Chapter 4)
Chapter4.pdf.pdf
Restricted to Registered users only

Download (311kB) | Request a copy
[img] Text (Conclusion)
Conclusion.pdf.pdf

Download (125kB)
[img] Text (References)
References.pdf.pdf

Download (200kB)
[img] Text (Appendices)
Appendices.pdf.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy
[img] Text (Skripsi)
Ranifita Khotimah (P07131220024); Agus Wijanarka (4006037401); Almira Sitasari (0504038701).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Pendahuluan: Berdasarkan laporan Balai Besar POM DIY (2022), dari 40 sampel PJAS didapatkan 9 sampel (22,5%) yang tidak memenuhi syarat. Pendidikan mengenai jajanan yang aman dan sehat kepada anak menjadi penting dilakukan, salah satunya menggunakan media audio visual (video). Tujuan: Diperolehnya media pendidikan gizi mengenai keamanan pangan yang dapat digunakan dalam meningkatkan pengetahuan dan sikap pada anak dengan gangguan pendengaran di Sekolah Luar Biasa. Metode: Jenis penelitian adalah eksperimen semu (quasi experiment) dengan desain dua kelompok (pretest postest with control group). Sampel penelitian adalah SLB Negeri 1 dan 2 Bantul dengan jumlah 20 siswa pada masing-masing kelompok. Kelompok VABI diberikan perlakuan berupa media animasi bahasa isyarat, sedangkan kelompok Video Teks berupa media animasi yang dilengkapi teks. Hasil: Nilai pengetahuan pada kelompok VABI didapatkan nilai 66 pada pretest; 73 posttest 1; dan 71,5 posttest 2. Pada kelompok Video Teks didapatkan nilai pengetahuan 40 pada pretest; 60 posttest 1; dan 78,5 posttest 2. Untuk nilai sikap pada kelompok VABI didapatkan nilai 25,6 pada pretest; 29,1 posttest 1; dan 27,5 posttest 2. Pada kelompok Video teks didapatkan nilai sikap 25,05 pretest; 28,15 posttest 1; dan 28,55 posttest 2. Terdapat kenaikan nilai sebelum dan sesudah diberikannya pendidikan gizi pada kedua kelompok. Kesimpulan: Media VABI maupun Video Teks sama-sama dapat dijadikan media pendidikan gizi dalam meningkatkan pengetahuan dan sikap keamanan pangan pada siswa dengan gangguan pendengaran di SLB. Kata Kunci: Video, Keamanan Pangan, Jajanan Aman dan Sehat, Siswa Tuli, Tunarungu, Gangguan Pendengaran

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan Gizi > Program Studi Sarjana Terapan Gizi dan Dietetika
Depositing User: Mahasiswa Polkesyo
Date Deposited: 30 Jul 2024 06:26
Last Modified: 30 Jul 2024 06:26
URI: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/16970

Actions (login required)

View Item View Item