Syafitra, Fina (2024) PENGARUH VIDEO ANIMASI PEMERIKSAAN PAYUDARA SENDIRI TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN DAN PRAKTIK PADA REMAJA PUTRI DI SMK NEGERI 2 SEWON,BANTUL. Skripsi thesis, POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA.
Text
Abstract.pdf Download (193kB) |
|
Text
Appendices.pdf Download (6MB) |
|
Text
Awal.pdf Download (1MB) |
|
Text
Chapter 1.pdf Download (336kB) |
|
Text
Chapter 2.pdf Download (515kB) |
|
Text
Chapter 3.pdf Download (540kB) |
|
Text
Chapter 4.pdf Download (638kB) |
|
Text
Conclusion.pdf Download (298kB) |
Abstract
PENGARUH VIDEO ANIMASI PEMERIKSAAN PAYUDARA SENDIRI TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN DAN PRAKTIK PADA REMAJA PUTRI DI SMK NEGERI 2 SEWON, BANTUL Fina Syafitra¹, Niken Meilani², Wafi Nur Muslihatun³ ¹²³Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta Jl. Mangkuyudan MJ III/304, Mantrijeron, Kota Yogyakarta Email: finasya03@gmail.com ABSTRAK Latar Belakang: Kanker payudara merupakan penyebab utama kematian pada wanita, baik di tingkat global maupun regional. Di kabupaten Bantul, kecamatan Sewon memiliki tingkat deteksi dini kanker payudara yang paling rendah. Penyebabnya termasuk kurangnya kesadaran akan pentingnya melakukan Pemeriksaan Payudara Sendiri (SADARI). Tujuan: Mengetahui pengaruh media video animasi terhadap tingkat pengetahuan dan praktik deteksi dini kanker payudara pada remaja putri yang bersekolah di SMK Negeri 2 Sewon,Bantul. Metode: Penelitian ini adalah quasi eksperimen dengan menggunakan rancangan pretest-posttest with control group design. Penelitian ini dilaksanakan bulan Januari 2024. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswi kelas X SMKN 1 Sewon dan SMKN 2 Sewon. Pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling dengan jumlah sampel yang diambil sebanyak 50 kelompok eksperimen dan 50 kelompok kontrol.. Analisis data menggunakan Wilcoxon dan Mann Whitney. Hasil: Ada pengaruh peningkatan pengetahuan (p=0,000) dan praktik (p=0,000), Rata-rata kenaikan pengetahuan dan praktik kelompok eksperimen yaitu 64,15 (p=0,000) dan 69,14 (p=0,000), sedangkan rata-rata kenaikan pengetahuan dan praktik kelompok kontrol yaitu 36,85 (p=0,000) dan 31,86 (p=0,000). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian media video animasi SADARI memiliki pengaruh lebih tinggi dibandingkan dengan pemberian leaflet. Kesimpulan: Ada pengaruh media video animasi SADARI terhadap peningkatan pengetahuan dan praktik deteksi dini kanker payudara pada siswi kelas X. Kata Kunci: video animasi, pengetahuan, praktik, deteksi dini kanker payudara
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services |
Divisions: | Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan kebidanan > Program Studi Sarjana Terapan Kebidanan |
Depositing User: | Mahasiswa Polkesyo |
Date Deposited: | 25 Oct 2024 05:09 |
Last Modified: | 25 Oct 2024 05:09 |
URI: | http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/17198 |
Actions (login required)
View Item |