GAMBARAN POLA ASUH IBU PADA ANAK TAMAN KANAK-KANAK (TK) DI TK DESA DEMANGREJO, SENTOLO, KULON PROGO

HARDINAR DEDI SUSETYO (2015) GAMBARAN POLA ASUH IBU PADA ANAK TAMAN KANAK-KANAK (TK) DI TK DESA DEMANGREJO, SENTOLO, KULON PROGO. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

[img] Text
KTI GAMBARAN POLA ASUH IBU PADA ANAK TAMAN KANAK-KANAK (TK) .pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)
Official URL: http://poltekkesjogja.ac.id

Abstract

Latar Belakang: Pada masa anak-anak segala potensi berkembang sangat pesat, karena itulah orang lebih sering menyebutnya dengan usia emas. Pemberian stimulasi dan pola asuh yang memadai memberikan peranan sangat besar pada masa ini. Apabila terjadi kesalahan dalam memberikan pola asuh maka akan berdampak tidak baik bagi anak dalam perkembangan selanjutnya. Tujuan Penelitian: Diketahui gambaran pola asuh ibu pada anak TK di Demangrejo, Sentolo, Kulon Progo Metode penelitian: jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan desain penelitian survey. Jumlah populasi dalam penelitian adalah seluruh ibu yang memiliki anak TK di Demangrejo, Sentolo, Kulon Progo sejumlah 77 responden. Pengambilan sampel dengan purposive sampling. Penelitian ini menggunakan variabel tunggal yaitu bentuk pola asuh ibu padda anak TK. Tekhnik pengambilan data menggunakan kuisioner tertutup. Analisis hasil menggunakan jenis analisis univariat dengan cara penyajian menggunakan distribusi frekuensi. Hasil Penelitian: bentuk pola asuh ibu pada anak TK di Demangrejo, Sentolo, Kulon Progo adalah 54 responden (90%) Demokratis, 4 responden (6,7%) Permisif dan 2 responden (3,3%) ototriter. Kesimpulan: Pola asuh responden pada anak di TK Desa Demangrejo, Sentolo, Kulon Progo tertinggi adalah pola asuh demokratis. Berdasarkan karakteristik, penerapan pola asuh demokratis tertinggi pada usia 25-29 tahun, tingkat pendidikan SMA, tidak memiliki pengalaman mengasuh anak sebelumnya, memiliki latar belakang budaya/suku Jawa dan pada responden tanpa penghasilan (IRT). Kata Kunci: pola asuh ibu, anak TK

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan Keperawatan > Program Studi DIII Keperawatan
Depositing User: editor ed
Date Deposited: 18 Sep 2020 02:44
Last Modified: 18 Sep 2020 02:44
URI: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/3913

Actions (login required)

View Item View Item