REVIEW LITERATURE: EFEKTIVITAS PENYULUHAN GIZI MENGGUNAKAN MEDIA LEAFLET UNTUK MENINGKATKAN PENGETAHUAN REMAJA

Heida Yuliana Prabowo (2020) REVIEW LITERATURE: EFEKTIVITAS PENYULUHAN GIZI MENGGUNAKAN MEDIA LEAFLET UNTUK MENINGKATKAN PENGETAHUAN REMAJA. ["eprint_fieldopt_thesis_type_skripsi" not defined] thesis, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

[img] Text
1. Awal.pdf

Download (632kB)
[img] Text
2. Abstract.pdf

Download (101kB)
[img] Text
3. Chapter 1.pdf

Download (129kB)
[img] Text
4. Chapter 2.pdf

Download (9kB)
[img] Text
5. Chapter 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (167kB)
[img] Text
6. Chapter 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (16kB)
[img] Text
7. Conclusion.pdf

Download (20kB)
[img] Text
8. References.pdf

Download (125kB)
[img] Text
9. Appendices.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
Official URL: http://poltekkesjogja.ac.id

Abstract

Latar belakang: Menurut data Riskesdas 2018 secara nasional proporsi konsumsi sayur dan buah kurang dari 5 porsi pada penduduk usia 5 tahun ke atas tahun 2018 sebanyak 95,5%. Kurangnya konsumsi sayur dan buah pada remaja ini bisa disebabkan karena kurangnya pengetahuan akan pentingnya konsumsi sayur dan buah. Maka penting untuk menanamkan kebiasaan konsumsi sayur dan buah pada remaja yaitu dengan melakukan penyuluhan. Proses penyuluhan dapat dibantu dengan media untuk memudahkan penyampaian materi, salah satunya adalah media leaflet. Tujuan: Mengetahui efektivitas penyuluhan menggunakan media leaflet untuk meningkatkan pengetahuan tentang pentingnya konsumsi sayur dan buah pada remaja. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian studi literature review. Pencarian artikel menggunakan Google Scholar untuk menemukan artikel sesuai kriteria inklusi dan ekslusi kemudian dilakukan review. Hasil: Terdapat 5 jurnal hasil penelitian yang sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi. Kelima jurnal penelitian tersebut merupakan penelitian eksperimen semua dengan rancangan pre test post test with one control group design. Secara uji univariat kelima jurnal tersebut menunjukkan bahwa rata-rata pengetahuan responden meningkat sesudah diberi penyuluhan menggunakan media leaflet daripada sebelum diberi penyuluhan. Meskipun uji statistik yang digunakan kelima jurnal tersebut berbeda-beda pada uji bivariatnya, terdapat 3 dari 5 jurnal yang menunjukkan ada perbedaan signifikan pada pengetahuan responden sebelum dan sesudah diberi penyuluhan menggunakan leaflet. Kesimpulan: Penyuluhan menggunakan media leaflet efektif untuk meningkatkan pengetahuan remaja tentang pentingnya konsumsi sayur dan buah . Kata Kunci: Konsumsi Sayur dan Buah, Penyuluhan Gizi, Leaflet, Pengetahuan

Item Type: Thesis (["eprint_fieldopt_thesis_type_skripsi" not defined])
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan Gizi > Program Studi Sarjana Terapan Gizi dan Dietetika
Depositing User: Mahasiswa Polkesyo
Date Deposited: 10 Sep 2020 03:33
Last Modified: 10 Sep 2020 03:33
URI: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/3430

Actions (login required)

View Item View Item