HUBUNGAN PEMANFAATAN BUKU KIA DENGAN PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG TANDA BAHAYA KEHAMILAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KALIANDA TAHUN 2023

Kamilla, Amalia (2023) HUBUNGAN PEMANFAATAN BUKU KIA DENGAN PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG TANDA BAHAYA KEHAMILAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KALIANDA TAHUN 2023. Skripsi thesis, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

[img] Other (COVER)
COVER dan HALAMAN JUDUL.PDF

Download (211kB)
[img] Other (AWAL)
AWAL.PDF

Download (214kB)
[img] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (41kB)
[img] Text (APPENDICES)
APPENDICES.pdf

Download (494kB)
[img] Text (CHAPTER 1)
CHAPTER 1.pdf

Download (120kB)
[img] Text (CHAPTER 2)
CHAPTER 2.pdf

Download (136kB)
[img] Text (CHAPTER 3)
CHAPTER 3.pdf

Download (171kB)
[img] Text (CHAPTER 4)
Chapter 4.pdf

Download (335kB)
[img] Text (CONCLUSION)
CONCLUSION.pdf

Download (95kB)
[img] Text (REFRENCES)
REFRENCES.pdf

Download (97kB)

Abstract

Latar Belakang Masalah: Pengetahuan ibu hamil tentang tanda bahaya kehamilan masih relatif rendah di wilayah Kalianda, hal ini sangat penting untuk mencegah kejadian berbahaya. Hal ini dapat terjadi karena kurangnya pemanfaatan buku KIA yang diberikan kepada ibu hamil secara gratis di Puskesmas Kalianda. Buku KIA berisi informasi tentang cara menjaga dan merawat kesehatan ibu dan anak serta informasi tentang kesehatan ibu (kehamilan, persalinan, dan nifas) dan kesehatan anak (pemantauan pertumbuhan, imunisasi, dan catatan kesehatan anak). Tujuan Penelitian: mengetahui hubungan pemanfaatan buku KIA dengan pengetahuan ibu hamil tentang tanda bahaya kehamilan di wilayah kerja Puskesmas Kalianda. Metode Penelitian: Desain penelitian merupakan penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi adalah ibu hamil yang memeriksakan kehamilannya di puskesmas kalianda, sampling menggunakan rumus slovin dengan 83 responden dianalisis secara univariat dan bivariat (uji Chi-Square) instrumen yang digunakan adalah kuesioner pemanfaatan buku KIA dan Pengetahuan Ibu tentang Tanda Bahaya. Hasil Penelitian: Hasil penelitian menunjukkan karskteristik ibu hamil di puskesmas kalianda tahun 2023 sebagian besar usia 20-35 tahun (84,3%), pendidikan tingkat menengah (51,8%), paritas tidak beresiko (95,2%) dan Bekerja (50,6%) sebagian besar responden memanfaatkan buku KIA (61,4%) dan 45,8% memiliki pengetahuan tentang tanda bahaya kehamilan dalam kategori cukup. berdasarkan hasil uji statistik dengan korelasi menunjukkan ada hubungan pemanfaatan buku KIA dengan pengetahuan ibu hamil tentang tanda bahaya kehamilan dengan p-value 0,034 dan OR 1,488 Kesimpulan: Ada hubungan pemanfaatan buku KIA dengan pengetahuan ibu hamil tentang tanda bahaya kehamilan. Ibu hamil yang tidak memanfaatan buku KIA 1,488 kali berisiko memiliki pengetahuan kurang. Kata Kunci: Ibu Hamil, Tanda Bahaya, Pemanfaatan, Pengetahuan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan kebidanan > Program Studi Sarjana Terapan Kebidanan
Depositing User: Mahasiswa Polkesyo
Date Deposited: 25 Oct 2024 04:58
Last Modified: 25 Oct 2024 04:58
URI: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/13878

Actions (login required)

View Item View Item