PERBEDAAN PRENATAL YOGA DAN SENAM HAMIL TERHADAP PENURUNAN KECEMASAN IBU HAMIL TRIMESTER III DI PUSKESMAS PAKEM KABUPATEN SLEMAN TAHUN 2023

Syarifah, Dinani Nuri Hadiyati (2023) PERBEDAAN PRENATAL YOGA DAN SENAM HAMIL TERHADAP PENURUNAN KECEMASAN IBU HAMIL TRIMESTER III DI PUSKESMAS PAKEM KABUPATEN SLEMAN TAHUN 2023. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

[img] Text (Cover)
cover dan halaman judul_Dinani NHS_P07124322031.pdf

Download (276kB)
Official URL: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/

Abstract

PERBEDAAN PRENATAL YOGA DAN SENAM HAMIL TERHADAP PENURUNAN KECEMASAN IBU HAMIL TRIMESTER III DI PUSKESMAS PAKEM KABUPATEN SLEMAN TAHUN 2023 Dinani Nuri Hadiyati Syarifah1, Heni Puji Wahyuningsih2, Yuliasti Eka Purnamaningrum3 1,2,3Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta Jl. Mangkuyudan MJ III/304 Mantrijeron, Mantrijeron, Kota Yogyakarta Email: dinanihabibie@gmail.com ABSTRAK Latar Belakang: Kecemasan pada ibu hamil merupakan gangguan psikologis yang dapat berdampak pada ibu hamil seperti persalinan belum waktunya, hipertensi, persalinan seksio sesar, dan penggunaan anastesi epidural. Dampak pada bayi adalah terjadinya berat badan lahir rendah pada bayi, lahir prematur, pertumbuhan janin terhambat, kelainan bawaan, dan kegawatan janin. Kecemasan pada ibu hamil trimester III sebesar 44,6%. Olahraga yang direkomendasikan untuk menurunkan kecemasan pada ibu hamil yaitu prenatal yoga dan senam hamil. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan penurunan kecemasan antara prenatal yoga dan senam hamil pada ibu hamil trimester III di Puskesmas Pakem. Metode: Desain penelitian ini adalah quasi experimental design dengan pre-test post-test design with control group. Instrumen penelitian ini menggunakan kuesioner PRAQ-R2 dan kuesioner dukungan suami. Besar sampel penelitian ini sebanyak 60 responden terdiri dari 30 responden kelompok eksperimen dan 30 responden kelompok kontrol. Analisis data menggunakan Uji Wilcoxon, Uji Mann-Whitney, dan Kruskal-Wallis Test. Hasil: Rerata skor kecemasan pada kelompok eksperimen yaitu pretest 27,43 dan posttest 19,97. Kelompok kontrol pre-test 28,47 dan post-test 24,87. Nilai P-value kedua kelompok 0.000 (<0.05) menunjukkan rerata skor kecemasan terjadi penurunan setelah diberikan intervensi dibandingkan sebelum diberikan perlakuan. Hasil Uji Mann-Whitney nilai P-value 0.009 menunjukkan ada perbedaan rerata penurunan kecemasan pada kedua kelompok. Kelompok prenatal yoga yang lebih banyak menurunkan kecemasan. Variabel luar yang berpengaruh terhadap kecemasan adalah pendidikan responden. Kesimpulan: Ada perbedaan rata-rata penurunan kecemasan pada kelompok prenatal yoga dan senam hamil dalam menurunkan kecemasan ibu hamil Trimester III. Prenatal yoga menunjukkan lebih tinggi dalam menurunkan kecemasan. Kata Kunci: Kecemasan, Prenatal Yoga, Senam Hamil

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan kebidanan > Program Studi Sarjana Terapan Kebidanan
Depositing User: Mahasiswa Polkesyo
Date Deposited: 25 Oct 2024 04:33
Last Modified: 25 Oct 2024 04:33
URI: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/13050

Actions (login required)

View Item View Item