Pengaruh Penggunaan Media E-Booklet untuk Meningkatkan Pengetahuan tentang Kesehatan Jaringan Periodontal pada Ibu Hamil

Elrayani, Rahma (2022) Pengaruh Penggunaan Media E-Booklet untuk Meningkatkan Pengetahuan tentang Kesehatan Jaringan Periodontal pada Ibu Hamil. ["eprint_fieldopt_thesis_type_skripsi" not defined] thesis, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

[img] Text (Halaman Judul)
Awal.pdf

Download (721kB)
[img] Text (Abstrak)
Abstrak.pdf

Download (168kB)
[img] Text (Bab 1)
Chapter 1.pdf

Download (296kB)
[img] Text (Bab II)
Chapter 2.pdf

Download (427kB)
[img] Text (Bab III)
Chapter 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (413kB)
[img] Text (Bab IV)
Chapter 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (460kB)
[img] Text (Bab V)
Conclusion.pdf

Download (163kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
References.pdf

Download (388kB)
[img] Text (Lampiran)
Appendices.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (Full Text)
RAHMA ELRAYANI_P07125321010.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
Official URL: http://poltekkesjogja.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Berdasarkan hasil Riset Kesehatan Dasar Nasional tahun 2018, prevalensi masyarakat dengan masalah jaringan periodontal sebesar 74,1%. Adanya perubahan hormonal mempengaruhi kesehatan jaringan periodontal pada ibu sehingga diperlukan pengetahuan untuk melakukan perawatan kesehatan gigi dan mulut pada ibu hamil. Promosi menggunakan media e-booklet adalah salah satu cara meningkatkan pengetahuan tentang kesehatan jaringan periodontal. Tujuan : Diketahuinya pengaruh promosi menggunakan media e-booklet terhadap pengetahuan tentang kesehatan jaringan periodontal pada ibu hamil. Metode: Desain penelitian ini adalah quasi eksperimental dengan rancangan Non Equevalent Control Group. Pengambilan sampel menggunakan accidentally sampling dengan jumlah sampel 70 responden sampel dibagi menjadi dua kelompok yaitu: kelompok perlakuan dan kelompok kontrol. Penelitian dilakukan di bulan Oktober-November 2022. Lokasi penelitian di Puskesmas Gondomanan. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Hasil: Rata-rata pengetahuan pada kelompok perlakuan sebelum diberikan promosi menggunakan media e-booklet adalah 6,46 dan meningkat pada rata-rata sesudah menjadi 10,31. Hasil analisis uji statistik menggunakan uji wilcoxon diperoleh p- value 0,000 < 0,05 yang berarti terdapat pengaruh yang bermakna dan Uji Mann Whitney U diperoleh p-value 0,023 < 0,05 yang berarti terdapat perbedaan yang bermakna antara kelompok perlakuan dengan kelompok kontrol. Kesimpulan: Terdapat pengaruh menggunakan media e-booklet terhadap peningkatan pengetahuan tentang kesehatan jaringan periodontal. Kata Kunci: E-Booklet, Pengetahuan, Jaringan Periodontal, dan Ibu Hamil

Item Type: Thesis (["eprint_fieldopt_thesis_type_skripsi" not defined])
Subjects: R Medicine > RK Dentistry
Divisions: Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan Keperawatan Gigi > Program Studi Sarjana Terapan Terapi Gigi
Depositing User: Mahasiswa Polkesyo
Date Deposited: 23 Dec 2022 00:45
Last Modified: 23 Dec 2022 00:45
URI: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/11338

Actions (login required)

View Item View Item