DESY RATNA SULISTYA and Anita Rahmawati, S.SiT, MPH, and Nanik Setiyawati, SST, S.Pd, M.Kes, (2016) Asuhan Kebidanan Berkesinambungan pada Ny. SH Usia 36 Tahun G3P2A0AH2 dengan Faktor Risiko Usia Lebih dari 35 Tahun dan Riwayat SC di Puskesmas Kraton. ["eprint_fieldopt_thesis_type_skripsi" not defined] thesis, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.
Text
Awal.pdf Download (1MB) |
|
Text
Chapter1.pdf Download (210kB) |
|
Text
Chapter2.pdf Download (480kB) |
|
Text
Chapter3.pdf Download (401kB) |
|
Text
Chapter4.pdf Download (115kB) |
|
Text
Conclusion.pdf Download (91kB) |
|
Text
References.pdf Download (93kB) |
|
Text
Appendices.pdf Download (1MB) |
Abstract
Faktor risiko pada ibu hamil bila tidak dideteksi secara dini atau ditindaklanjuti segera dapat menyebabkan kemungkinan risiko/bahaya bila terjadi komplikasi pada persalinan yang dapat menyebabkan kematian atau kesakitan pada ibu dan/ bayinya. Sehingga diperlukan pemantauan secara berkala yaitu dengan asuhan berkesinambungan atau Continuity of Care yang dilakukan mulai dari kehamilan, persalinan, bayi, nifas dan keluarga berencana. Penulis tertarik mengambil kasus ibu hamil di Puskesmas Kraton pada kunjunan tanggal 28 Januari 2016 dari Ny. SH usia 36 tahun G3P2A0Ah2 usia kehamilan 32+2 minggu dengan faktor risiko usia lebih dari 35 tahun dan riwayat sc, dimana ibu pernah menjalani persalinan sc pada kehamilan pertama 6 tahun yang lalu. Ibu bersalin secara VBAC (Vaginal Birth After Casesarea) di RSUD Kota Yogyakarta tidak ditemukan tanda ruptur uteri, dilakukan eksplorasi uterus pada kala IV, perdarahan dalam batas normal, rupture perinium grade I. Bayi yang dilahirkan menangis spontan, apgar score normal, sehat, dengan berat lahir 3240 gram, panjang badan 47 cm. Selama nifas, Ny. SH tidak memiliki keluhan berarti dengan kondisinya normal dan memilih menggunakan KB suntik progestin. Asuhan berkesinambungan yang telah diberikan pada Ny. SH dengan faktor risiko usia lebih dari 35 tahun dan riwayat sc di kehamilan trimester III hingga KB berhasil sehingga ibu tidak mengalami komplikasi, meskipun terdapat asuhan yang belum sesuai dengan kebutuhan ibu. Harapan setelah dilakukan asuhan berkesinambungan ini adalah dilakukannya asuhan berkesinambungan dengan melibatkan SDM terkait sehingga ibu hamil yang memiliki faktor risiko mendapatkan pelayanan yang menyeluruh dan sesuai dengan kebutuhan.
Item Type: | Thesis (["eprint_fieldopt_thesis_type_skripsi" not defined]) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan kebidanan > Program Studi DIII Kebidanan |
Depositing User: | analis |
Date Deposited: | 17 Sep 2019 05:23 |
Last Modified: | 22 Jun 2020 07:07 |
URI: | http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/1784 |
Actions (login required)
View Item |