EFEKTIVITAS PEMBERIAN VIDEO EDUKASI TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN PRURITUS VULVAE PADA REMAJA DI PONDOK PESANTREN NURUL UMMAH YOGYAKARTA

Nur Istiqomah, Lailya (2023) EFEKTIVITAS PEMBERIAN VIDEO EDUKASI TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN PRURITUS VULVAE PADA REMAJA DI PONDOK PESANTREN NURUL UMMAH YOGYAKARTA. Other thesis, POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA.

[img] Text (Cover)
AWAL.pdf

Download (884kB)
[img] Text
Abstract.pdf

Download (201kB)
[img] Text
Chapter 1.pdf

Download (184kB)
[img] Text
Chapter 2.pdf

Download (255kB)
[img] Text
Chapter 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (413kB)
[img] Text
Chapter 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (238kB)
[img] Text
Conclusion.pdf

Download (91kB)
[img] Text
References.pdf

Download (105kB)
[img] Text
Appendices.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
Official URL: http://poltekkesjogja.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Keputihan patologis yang berlangung terus menerus akan menganggu fungsi organ reproduksi wanita khususnya pada bagian saluran indung telur yang dapat menyebabkan infertilitas. Pada remaja sendiri yang sering terjadi seperti tidak menjaga kebersihan genetalia dengan benar, maka akan mengalami lembab, sehingga jamur dan bakteri yang berada di daerah genetalia akan tumbuh subur yang akan menyebabkan rasa gatal terus menerus dan menjadi infeksi pada daerah tersebut yang dimana bisa diartikan dengan pruritus vulvae. Pruritus vulvae merupakan gangguan yang ditandai dengan rasa gatal atau iritasi pada organ genetalia eksterna perempuan. Penyuluhan kesehatan reproduksi merupakan salah satu upaya pemerintah untuk mengatasi masalah kesehatan reproduksi. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pemberian edukasi menggunakan media video dalam peningakatan pengetahuan tentang pruritus vulvae pada remaja. Metode : Jenis penelitian yang digunakan ialah kuantitatif dengan desain penelitian Quasi Eksperimen pre-post with control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah Santri Putri Pondok Pesantren Nurul Ummah Sampel yang diambil berjumlah 36 orang. Hasil : Hasil penelitian ini dilihat dari paired -t-test pada media video eduksi dan booklet didapatkan perbedaan sebesar 16.27 sedangkan booklet 13.69 dengan kedauanya memilki P=0.00 (<0.05). sedangkan dilihat dari uji Independent t-test dengan hasil post test didapatkan nilai P= 0.004 dan 0.005 (<0.05). Kesimpulan : Terdapat perbedaan peningkatan pengetauan pada media video dan media booklet serta media video terbukti lebih efektif dibanding booklet. Kata Kunci : Infertilitas, Keputihan Patologis, Pruritus Vulvae, Remaja, Penyuluhan Kesehatan Reproduksi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan kebidanan
Depositing User: Mahasiswa Polkesyo
Date Deposited: 07 Jan 2025 08:05
Last Modified: 07 Jan 2025 08:05
URI: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/13492

Actions (login required)

View Item View Item