GAMBARAN PENGETAHUAN KEBIASAAN MENGUNYAH DENGAN SATU SISI RAHANG DAN TERJADINYA KARANG GIGI PADA MASYARAKAT USIA 20-40 TAHUN

Rokhayati, Fatekhah Alwi Wilis (2022) GAMBARAN PENGETAHUAN KEBIASAAN MENGUNYAH DENGAN SATU SISI RAHANG DAN TERJADINYA KARANG GIGI PADA MASYARAKAT USIA 20-40 TAHUN. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

[img] Text (Cover)
1.awal .pdf

Download (707kB)
[img] Text
2.abstract.pdf

Download (91kB)
[img] Text
3.Chapter 1.pdf

Download (171kB)
[img] Text
4.Chapter 2.pdf

Download (112kB)
[img] Text
5.Chapter 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (193kB)
[img] Text
6.Chapter 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (270kB)
[img] Text
7.Conclusion.pdf

Download (90kB)
[img] Text
8.References.pdf

Download (252kB)
[img] Text
9. Appendices.pdf
Restricted to Registered users only

Download (718kB)
Official URL: http://poltekkesjogja.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Kebiasaan mengunyah makanan dengan satu sisi rahang menjadi masalah yang banyak dialami masyarakat. Hal tersebut disebabkan karena kurangnya pengetahuan dan kesadaran masyarakan akan dampak dari mengunyah dengan satu sisi rahang. Pengetahuan yang baik mengenai kebiasaan mengunyah dengan satu sisi rahang akan memberikan dampak kepada masyarakat agar mengubah kebiasaan mengunyah dengan satu sisi rahang menjadi mengunyah menggunakan dua sisi rahang. Tujuan Penelitian : Diketahuinya tingkat pengetahuan responden mengenai kebiasaan mengunyah dengan satu sisi rahang dan terjadinya karang gigi pada rongga mulut responden yang tidak digunakan untuk mengunyah Metode Penelitian: Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat RT05,Dusun Karangrejek,Desa Karangrejek, Wonosari,Gunungkidul usia 20-40 tahun sebanyak 36 responden. Teknik yang digunakan adalah dengan teknik non probability sampling dengan pengambilan sampel secara sampel jenuh. Data ditampilkan dengan tabulasi silang. Hasil Penelitian: Hasil penelitian menunjukkan bahwa gambaran pengetahuan kebiasaan mengunyah dengan satu sisi rahang kriteria baik (66,7%), cukup (33,3%) dan kriteria kurang (0%). Sebagian besar responden yang mengunyah dengan satu sisi rahang mengalami penumpukan karang gigi paling banyak pada sisi rahang sebelah kiri (58,3%). Kesimpulan : Tingkat pengetahuan mengenai kebiasaan mengunyah dengan satu sisi rahang memiliki kriteria baik dan penumpukan karang gigi yang dialami oleh sebagian besar responden pada sisi rahang sebelah kiri . Kata Kunci: mengunyah satu sisi rahang, karang gigi

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RK Dentistry
Divisions: Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan Keperawatan Gigi > Program Studi DIII Keperawatan Gigi
Depositing User: Mahasiswa Polkesyo
Date Deposited: 07 Sep 2022 08:36
Last Modified: 07 Sep 2022 08:40
URI: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/10678

Actions (login required)

View Item View Item