CAMPURAN INFUSA UBI JALAR (Ipomoea batatas), INFUSA KACANG KEDELAI (Glycine max (L.) Merrill) DAN EKSTRAK RAGI SEBAGAI MEDIA ALTERNATIF PERTUMBUHAN BAKTERI Eschericia coli

Pratiwi, Putri Hani (2022) CAMPURAN INFUSA UBI JALAR (Ipomoea batatas), INFUSA KACANG KEDELAI (Glycine max (L.) Merrill) DAN EKSTRAK RAGI SEBAGAI MEDIA ALTERNATIF PERTUMBUHAN BAKTERI Eschericia coli. ["eprint_fieldopt_thesis_type_skripsi" not defined] thesis, POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA.

[img] Text (Awal)
1. Awal.pdf.pdf

Download (685kB)
[img] Text (Abstract)
2. Abstract.pdf.pdf

Download (40kB)
[img] Text (Chapter 1)
3. Chapter 1.pdf.pdf

Download (96kB)
[img] Text (Chapter 2)
4. Chapter 2.pdf.pdf

Download (320kB)
[img] Text (Chapter 3)
5. Chapter 3.pdf.pdf
Restricted to Registered users only

Download (198kB)
[img] Text (Chapter 4)
6. Chapter 4.pdf.pdf
Restricted to Registered users only

Download (303kB)
[img] Text (Conclusion)
7. Conclusion.pdf.pdf

Download (37kB)
[img] Text (References)
8. References.pdf.pdf

Download (101kB)
[img] Text (Appendinces)
9. Appendinces.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
Official URL: http://poltekkesjogja.ac.id

Abstract

Latar Belakang: Komponen utama pertumbuhan bakteri adalah pemberian nutrisi yang tepat pada media pertumbuhan. Nutrisi utama pertumbuhan bakteri adalah karbohidrat, protein, dan Nitrogen. Media Nutrient Agar adalah media yang umum digunakan untuk pertumbuhan bakteri, media ini merupakan media instan dengan harga yang relatif tinggi. Media alternatif merupakan media yang dapat digunakan sebagai pengganti dengan harga yang lebih terjangkau dan bahan yang mudah didapat. Ubi jalar merupakan sumber karbohidrat, kacang kedelai merupakan sumber protein dan ekstrak ragi adalah salah satu sumber nitrogen. Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui media campuran infusa ubi jalar (Ipomoea batatas), infusa kacang kedelai (Glycine max (L.) Merrill) dan ekstrak ragi dapat digunakan untuk menumbuhkan bakteri Escherichia coli. Metode Penelitian: Jenis penelitian ini adalah eksperimen murni (True Experimental Research) dengan desain penelitian Post Test Only Control Group Design. Hasil Penelitian: Hasil penelitian ini menunjukkan rerata perhitungan jumlah koloni bakteri Escherichia coli yang tumbuh pada media alternatif dan media Nutrient Agar adalah 109,62x104 CFU/ml dan 105,62x104 CFU/ml. rerata pengukuran diameter koloni bakteri Escherichia coli yang tumbuh pada media alternatif dan media Nutrient Agar adalah 3,57 mm dan 2,43 mm. persentase efektifitas menunjukkan hasil bahwa media alternatif sangat efektif untuk menumbuhkan dan mengembangbiakan bakteri Escherichia coli. Kesimpulan: Campuran infusa ubi jalar, infusa kacang kedelai dan ekstrak ragi sangat efektif digunakan sebagai media pertumbuhan dan perkembangbiakan bakteri Escherichia coli. Kata Kunci: Escherichia coli, Ubi Jalar, Kacang Kedelai, Ekstrak ragi, Media alternatif.

Item Type: Thesis (["eprint_fieldopt_thesis_type_skripsi" not defined])
Subjects: Q Science > QR Microbiology
Divisions: Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan Teknologi Laboratorium Medis > Program Studi Sarjana Terapan Teknologi Laboratorium Medis
Depositing User: Mahasiswa Polkesyo
Date Deposited: 23 Jun 2022 09:07
Last Modified: 23 Jun 2022 09:07
URI: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/8640

Actions (login required)

View Item View Item