KAJIAN PENGELOLAAN SAMPAH DI “PASAR KLATEN”

Diah Ayu Fitriana and Sri Muryani and Achmad Husein (2018) KAJIAN PENGELOLAAN SAMPAH DI “PASAR KLATEN”. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

[img] Text
DIAH AYU FITRIANA-P07133115008-KAJIAN PENGELOLAAN SAMPAH DI “PASAR KLATEN”.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
Official URL: http://poltekkesjogja.ac.id

Abstract

Pengelolaan sampah di Pasar Klaten menimbulkan sampah yang banyak di sekitar blok pasar sehingga sampah berserakan dan lokasi TPS berada di tengah bangunan pasar. Luas area Pasar Klaten adalah 5.897 m2 dan jumlah pedagang aktif 860 orang. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengelolaan sampah di Pasar Klaten. Jenis penelitian ini adalah penelitian survey, dengan metode survey deskriptif. Populasi dalam penelitian ini 860 pedagang. Sampel yang diambil 65 pedagang yang diperoleh menggunakan teknik sampel random sampling. Instrumen dalam penelitian ini adalah checklist pengelolaan sampah di Pasar Klaten. Hasil penelitian disimpulkan sumber timbulan sampah di Pasar Klaten menghasilkan sampah dari dalam pasar dan dari luar pasar. Penyediaan sarana tempat sampah kurang memenuhi. Peralatan yang digunakan untuk membuang sampah ke TPS pasar sudah memenuhi persyaratan. Kondisi TPS di Pasar Klaten kurang memenuhi persyaratan karena menjadi tempat perindukan binatang penular penyakit yaitu lalat dan tikus dan berjarak kurang dari 10 meter dari bangunan pasar. Pengangkutan sampah ke TPA dilakukan setiap hari kecuali hari minggu, sampah tidak terangkut semua atau meninggalkan sisa, dan Petugas DPU belum semuanya menggunakan APD. Saran bagi pengelola pasar yaitu menambah tempat sampah yang memenuhi persyaratan, pengangkutan sampah dari tempat sampah dan TPS ditambah, upaya pemindahan pedagang sampai jarak 10 meter dari bangunan TPS pasar, dan penyediaan APD. Kemudian saran bagi tenaga kebersihan untuk menggunakan APD, mengingatkan pedagang untuk membuang sampah ke tempat sampah, menambah frekuensi pengangkutan sampah dari setiap blok ke TPS. Bagi pedagang untuk membuang sampah di tempat sampah, melakukan pemilahan sampah agar memudahkan petugas kebersihan dalam pengangkutan sampah. Kata kunci : Pengelolaan Sampah, Pasar

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: > Jurusan
Depositing User: analis
Date Deposited: 04 Feb 2019 07:16
Last Modified: 04 Feb 2019 07:16
URI: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/770

Actions (login required)

View Item View Item