HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DAN SIKAP DENGAN TINDAKAN PENGGUNAAN KELAMBU BERINSEKTISIDA UNTUK PENCEGAHAN KEJADIAN MALARIA DI DUSUN GUNUNG KELIR DESA JATIMULYO, GIRIMULYO, KULON PROGO

WASKITHO ADIYOGA (2013) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DAN SIKAP DENGAN TINDAKAN PENGGUNAAN KELAMBU BERINSEKTISIDA UNTUK PENCEGAHAN KEJADIAN MALARIA DI DUSUN GUNUNG KELIR DESA JATIMULYO, GIRIMULYO, KULON PROGO. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Yogykarta.

[img] Text
KTI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)
Official URL: http://poltkkesjogja.ac.id

Abstract

Kecamatan Girimulyo merupakan salah satu daerah endemis malaria di Kabupaten Kulon Progo, pada tahun 2012 kasus yang terjadi melonjak hingga 43 kasus. Pencegahan yang dilakukan untuk mengurangi kasus malaria, pihak puskesmas memberikan kelambu berinsektisida kepada masyarakat, namun berdasarkan survey yang dilakukan petugas puskesmas Girimulyo II didapatkan data bahwa tidak semua masyarakat memanfaatkan kelambu tersebut. Tujuan peneliian ini untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan dan sikap dengan tindakan penggunaan kelambu berinsektisida. Metode penelitian ini merupakan penelitian survey dengan studi Cross Sectional. Lokasi penelitian di Dusun Gunung Kelir Desa Jatimulyo, Girimulyo, Kulon Progo. Subyek penelitian adalah ibu rumah tangga dari masing-masing rumah yang telah mendapatkan pembagian kelambu berinsektisida. Sampel pada penelitian ini berjumlah 45 responden. Penelitian dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan uji statistik Korelasi Pearson dengan signifikansy level = 0,05. Hasil penelitian didapatkan tingkat pengetahuan responden 15 tinggi, 29 sedang dan 1 rendah. Sikap responden 33 baik dan 12 cukup, sedangkan tindakan penggunaan kelambu responden 40 dengan dipasang ditutup, 2 dipasang tidak ditutup dan 3 tidak dipasang. Kesimpulan ada hubungan antara tingkat pengetahuan dengan tindakan masyarakat dalam penggunaan kelambu berinsektisida untuk pencegahan kejadian malaria di Dusun Gunung Kelir Desa Jatimulyo, Girimulyo, Kulon Progo dengan nilai p = 0,035 dan tidak ada hubungan antara sikap masyarakat dengan tindakan dalam penggunaan kelambu berinsektisida untuk pencegahan kejadian malaria di Dusun Gunung Kelir Desa Jatimulyo, Girimulyo, Kulon Progo dengan nilai p = 0,347. Kata Kunci : Malaria, Pengetahuan, Sikap, Tindakan penggunaan kelambu

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan Kesehatan Lingkungan > Program Studi DIII Kesehatan Lingkungan
Depositing User: editor ed
Date Deposited: 05 Oct 2020 04:02
Last Modified: 05 Oct 2020 04:02
URI: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/4361

Actions (login required)

View Item View Item