RIFKI IKA PRAMANTA (2012) HUBUNGAN ANTARA PERILAKU TAKMIR MASJID DENGAN KEADAAN SANITASI MASJID DI KECAMATAN KALIBAWANG KABUPATEN KULON PROGO TAHUN 2012. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.
Text
[RIFKI IKA PRAMANTA]KARYA TULIS ILMIAH ,HUBUNGAN ANTARA PERI.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Abstract
Keadaan sanitasi masjid merupakan aspek yang perlu mendapat perhatian bagi takmir masjid.Kondisi sanitasi masjid yang baik akan bisa terwujud bila didukung oleh takmir yang mempunyai pengetahuan ,sikap,dan praktik takmir yang baik tentang sanitasi masjid,praktik sanitasi masjid,serta dukungan sarana untuk menciptakan kondisi yang aman dan nyaman.Hal ini disebabkan karena kondisi masjid yang tidak sesuai persyaratan dapat menimbulkan gangguan kesehatan khususnya timbul atau menularnya penyakit khususnya ispa dan penyakit kulit bagi jamaah di masjid dari survey pendahuluan yang dilakukan dari 5 takmir dan 5 masjid didapatkan 3 takmir kategori tinggi dan 2 takmir kategori rendah untuk masjid 3 masjid laik sehat dan 2 masjid tidak laik sehat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan perilaku takmir dengan keadaan sanitasi masjid di Kecamatan kalibawang.Penelitian ini menggunakan metode survei dan Diambil .Sampel penelitian adalah 38 masjid yang ada di wilayah Kecamatan Kalibawang dan responden penelitian ini diambil 38 responden takmir masjid.Variabel yang diukur dalam penelitian ini adalah tingkat pengetahuan, sikap, praktik dan kondisi sanitasi masjid. Pengambilan data dilakukan dengan metode wawancara dan observasi dengan menggunakan kuesioner dan checklist .Analisis data dilakukan secara deskriptif dan uji chi-square.Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar (84.2%) petugas takmir mempunyai pengetahuan dalam kategori tinggi, sikap takmir masjid dikategorikan baik (97,4) praktik petugas takmir tentang sanitasi masjid sebagian besar (78.9%) dalam kategori baik.Secara umum kondisi sanitasi masjid di Kecamatan Kalibawang dalam keadaan baik.Hasil analisis statistik menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan petugas takmir masjid dengan keadaan sanitasi masjid (p-value=0,000), ada hubungan bermakna antara sikap dengan keadaan sanitasi masjid (p value=0.019) dan ada hubungan bermakna antara praktik takmir masjid dengan keaadan sanitasi masjid (p value=0,000) Kata kunci :pengetahuan , sikap,praktik takmir masjid, keadaan sanitasi
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering |
Divisions: | Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan Kesehatan Lingkungan > Program Studi DIII Kesehatan Lingkungan |
Depositing User: | editor ed |
Date Deposited: | 02 Oct 2020 07:22 |
Last Modified: | 02 Oct 2020 07:22 |
URI: | http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/4350 |
Actions (login required)
View Item |