Arista Putri Wardani (2015) GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG TOILET TRAINING PADA ANAK TAMAN KANAK-KANAK (TK) DI TAMAN KANAK-KANAK (TK) DEMANGREJO SENTOLO KULON PROGO. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.
Text
KTI ARISTA PUTRI WARDANI.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Abstract
Latar Belakang: Terdapat kasus mengompol pada anak TK. Hal ini berkaitan dengan peran ibu dalam melatih anak melakukan toilet training secara mandiri. Karena jika pengetahuan ibu tentang toilet training kurang, maka berpengaruh pada keberhasilan anak dalam mengontrol buang air. Tujuan Penelitian: Mengetahui gambaran tingkat pengetahuan ibu tentang toilet training pada anak TK di TK Demangrejo, Sentolo, Kulon Progo dari tingkat tahu dan tingkat memahami. Metode Penelitian: Jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan desain penelitian survei. Populasinya adalah semua Ibu yang memiliki anak TK di TK Demangrejo, Sentolo, Kulon Progo,sejumlah 77 responden. Teknik pengambilan sampel Purposive Sampling. Menggunakan variabel tunggal berupa tingkat pengetahuan ibu dan subvariabel toilet training pada anak TK. Instrumen penelitian berupa kuesioner. Karakteristik ibu dianalisa sesuai tingkat tahu dan tingkat memahami, kemudian dideskripsikan serta disajikan dalam bentuk distribusi frekuensi. Hasil Penelitian: Tingkat pengetahuan responden tentang toilet training pada anak TK di TK Demangrejo, Sentolo, Kulon Progo dalam tingkat tahu adalah cukup sejumlah 32 responden (53,3%). Sama halnya tingkat memahami yang memiliki hasil pengetahuan cukup sejumlah 33 responden (55%). Kesimpulan: Tingkat pengetahuan responden tentang toilet training pada Anak TK di TK Demangrejo, Sentolo, Kulon Progo pada tingkat tahu dan tingkat memahami berada pada kategori cukup. Kata Kunci: Pengetahuan ibu, toilet training pada anak TK
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan Keperawatan > Program Studi DIII Keperawatan |
Depositing User: | editor ed |
Date Deposited: | 17 Sep 2020 07:44 |
Last Modified: | 17 Sep 2020 07:44 |
URI: | http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/3905 |
Actions (login required)
View Item |