HUBUNGAN KEHAMILAN USIA <20 TAHUN DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DAN IMUNISASI DASAR PADA BALITA USIA 12-24 BULAN DI KABUPATEN BANTUL TAHUN 2020

Ade Erma Zuliana Marjono (2020) HUBUNGAN KEHAMILAN USIA <20 TAHUN DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DAN IMUNISASI DASAR PADA BALITA USIA 12-24 BULAN DI KABUPATEN BANTUL TAHUN 2020. ["eprint_fieldopt_thesis_type_skripsi" not defined] thesis, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

[img] Text
Awal.pdf.pdf

Download (507kB)
[img] Text
Abstract.pdf.pdf

Download (175kB)
[img] Text
Chapter 1.pdf.pdf

Download (334kB)
[img] Text
Chapter 2.pdf.pdf

Download (486kB)
[img] Text
Chapter 3.pdf.pdf
Restricted to Registered users only

Download (489kB)
[img] Text
Chapter 4.pdf.pdf
Restricted to Registered users only

Download (380kB)
[img] Text
Conclusion.pdf.pdf

Download (288kB)
[img] Text
References.pdf.pdf

Download (409kB)
[img] Text
Appendices.pdf.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
Official URL: http://poltekkesjogja.ac.id

Abstract

Latar Belakang: Data WHO kejadian kehamilan usia <20 tahun sebesar 11%. Kehamilan dibawah usia <20 tahun adalah kehamilan yang terjadi pada usia remaja. Dampak dari kehamilan dibawah usia <20 tahun yaitu melahirkan bayi berat lahir rendah (BBLR), bayi tidak memperoleh ASI secara eksklusif dan tidak memperoleh Imunisasi dasar secara lengkap. Persentase kehamilan usia <20 tahun di Indonesia sebesar 1,97%. Kabupaten Bantul memiliki angka kehamilan usia <20 tahun sebesar 112 kejadian dan di wilayah kerja puskesmas Bantul II sebanyak 35 kejadian. Tujuan: Diketahuinya hubungan antara kehamilan usia <20 tahun dengan pemberian ASI Eksklusif dan Imunisasi dasar pada balita usia 12-24 bulan di Kabupaten Bantul tahun 2020. Metode: Penelitian ini adalah penelitian observasional analitik dengan desain kohort retrospektif (retrospective cohort), dengan besar 80 sampel yang dibagi menjadi 40 sampel kelompok kasus dan 40 sampel kelompok kontrol. Teknik sampling menggunakan Simple Random Sampling dengan kriteria inklusi dan ekslusi. Pengumpulan data menggunakan kuesioner disampaikan melalui google form. Analisis data menggunakan uji chi-square. Hasil: Hasil penelitian menunjukan adanya hubungan antara kehamilan usia <20 dengan pemberian ASI eksklusif p-value=0,004 (95%CI=0,567-0,891 RR=0,711). Tidak ada hubungan yang signifikan antara kehamilan usia <20 tahun dengan pemberian imunisasi dasar p-value=0,356 (95%CI=0,823-1,085 RR=0,923) Kesimpulan: Ada hubungan antara kehamilan usia <20 tahun dengan pemberian ASI Eksklusif dan tidak ada hubungan antara kehamilan usia <20 tahun dengan pemberian Imunisasi Dasar. Kata Kunci: Kehamilan <20 tahun, ASI Eksklusif, Imunisasi Dasar

Item Type: Thesis (["eprint_fieldopt_thesis_type_skripsi" not defined])
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan kebidanan > Program Studi Sarjana Terapan Kebidanan
Depositing User: Mahasiswa Polkesyo
Date Deposited: 03 Sep 2020 07:50
Last Modified: 23 Sep 2021 06:52
URI: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/3489

Actions (login required)

View Item View Item