PENGARUH PENGGUNAAN BUKU SAKU TENTANG MENARCHE TERHADAP SIKAP DAN KESIAPAN MENGHADAPI MENARCHE PADA REMAJA PUTRI DI SEKOLAH DASAR NEGERI PATRAN GAMPING SLEMAN YOGYAKARTA

Badi’ah, Atik and Mendri, Ni Ketut (2018) PENGARUH PENGGUNAAN BUKU SAKU TENTANG MENARCHE TERHADAP SIKAP DAN KESIAPAN MENGHADAPI MENARCHE PADA REMAJA PUTRI DI SEKOLAH DASAR NEGERI PATRAN GAMPING SLEMAN YOGYAKARTA. In: Pertemuan Ilmiah Tahunan IPEMI Provinsi Jawa Tengah 2018, 6 Oktober 2018, D'Garden Hall & Resto Purwokerto.

[img] Text
Proceeding-IPEMI-Jateng-2018_Atik Badiah.pdf

Download (2MB)
[img] Text (Peer Review)
PENGARUH PENGGUNAAN BUKU SAKU TENTANG MENARCHE_ATIK BADIAH.pdf

Download (1MB)
Official URL: https://ppnijateng.org/

Abstract

Perubahan pada masa remaja meliputi perubahan emosi ditandai perasaan sensitif, mudah menangis, cemas, frustasi, agresif dan mudah bereaksi terhadap rangsangan luar. Pertumbuhan fisik yang dialami oleh remaja putri termasuk pertumbuhan organ reproduksi untuk mencapai kematangan. Tanda-tanda seks primer, yaitu haid pada remaja putri (menarche). Faktor yang mempengaruhi sikap dan kesiapan menghadapi menarche antara lain informasi sebelum menstruasi, dukungan dari lingkungan, persepsi terhadap dirinya, emosi, media sosial dan nutrisi. Diketahuinya pengaruh penggunaan buku saku tentang menarche terhadap sikap dan kesiapan menghadapi menarche pada remaja putri di Sekolah Dasar Negeri Patran Gamping Sleman Yogyakarta. Design penelitian Quasi eksperiment “Pre test Post test one group design with control group“. Sampel 40 remaja putri, secara total sampling . Observasi dilakukan untuk mengetahui sikap dan kesiapan menghadapi menarche sebelum dan sesudah diberikan buku saku pada kelompok perlakuan dan kontrol menggunakan leaflet. Uji hipotesa menggunakan uji wilcoxon dan t-test. Hasil penelitian didapatkan sikap tentang menarche pre pada kelompok perlakuan dan kontrol nilai p=0,228 (p>0,05). Sikap tentang menarche post pada kelompok perlakuan dan kontrol nilai p=0,001 (p<0,05). Kesiapan menghadapi menarche pre pada kelompok perlakuan dan kontrol nilai p=0,097 (p>0,05) dan kesiapan menghadapi menarche post pada kelompok perlakuan dan kontrol nilai p=0,008 (p<0,05). Ada perbedaan selisih sikap tentang menarche dan ada perbedaan selisih kesiapan menghadapi menarche pada kelompok perlakuan dan kontrol antara pre test dan post test. Ada pengaruh penggunaan buku saku tentang menarche terhadap sikap dan kesiapan menghadapi menarche pada remaja putri di Sekolah Dasar Negeri Patran Gamping Sleman Yogyakarta. Kata Kunci : Penggunaan buku saku, sikap, kesiapan menghadapi menarche

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan Keperawatan
Depositing User: editor ed
Date Deposited: 15 Jul 2020 01:17
Last Modified: 29 Nov 2022 02:54
URI: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/2862

Actions (login required)

View Item View Item