FAKTOR- FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN PERSALINAN PRETERM DI RSUD WONOSARI TAHUN 2015-2016

Annisa Luthfi Hanifah¹ and Heni Puji Wahyuningsih² and Margono³ (2017) FAKTOR- FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN PERSALINAN PRETERM DI RSUD WONOSARI TAHUN 2015-2016. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

[img] Text
SKRIPSI.pdf

Download (3MB)
Official URL: http://poltekkesjogja.ac.id

Abstract

Persalinan preterm merupakan ancaman serius karena merupakan salah satu penyebab morbiditas dan mortalitas neonatal di Indonesia. Persalinan preterm disebabkan berbagai jenis faktor, diantaranya yaitu umur, tingkat pendidikan, paritas, jarak kehamilan, riwayat abortus, KPD dan Gemeli. Tujuan penelitian ini adalah diketahuinya hubungan antara faktor-faktor yang berkaitan dengan persalinan preterm di RSUD Wonosari. Penelitian ini menggunakan desain Case control dengan teknik purpossive sampling. Subyek penelitian adalah ibu bersalin preterm dan aterm di RSUD Wonosari berjumlah 486 orang. Data diambil dari rekam medik persalinan tahun 2015-2016. Analisis data bivariat menggunakan Chi Square di lanjutkan dengan regresi logisitik. Hasil analisis statistik yaitu umur ibu OR; 2.194 (95%, CI: 1.462-3.295), pendidikan OR; 1.730 (95%, CI: 1.185- 2.525), KPD OR; 1.976 (95%, CI: 1.241-3.148), dan gemeli OR; 3.573 (95%, CI: 1.130-11.295) memiliki hubungan terhadap kejadian persalinan preterm. Adapun faktor paritas, jarak kehamilan dan riwayat abortus tidak berhubungan. Kesimpulan penelitian ini adalah ada hubungan antara persalinan preterm dengan faktor umur, tingkat pendidikan, KPD dan gemeli. Faktor yang paling berpengaruh terhadap kejadian persalinan preterm adalah gemeli yaitu dengan resiko sebesar 3,5 kali. Serta tidak ada hubungan antara faktor paritas, riwayat abortus dan jarak kehamilan dengan persalinan preterm.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan kebidanan > Program Studi DIII Kebidanan
Depositing User: analis
Date Deposited: 09 Aug 2019 01:59
Last Modified: 09 Aug 2019 01:59
URI: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/1551

Actions (login required)

View Item View Item