Rashid, Purnomo and Lucky, Herawati and Choirul, Amri PENGGUNAAN TEMPAT SAMPAH BERMOTIF TERHADAP PERILAKU BUANG SAMPAH PADA TEMPATNYA DI SEKOLAH DASAR NEGERI WILAYAH ARGOMULYO, SEDAYU, BANTUL. Sanitasi: Jurnal Kesehatan Lingkungan, 8 (3). ISSN 2579-3896
Text
16 - Published Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (25kB) |
|
Text
Reviewer-1-Jurnal-Penggunaan tempat sampah bermotif.pdf Download (303kB) |
|
Text
Jurnal-Tempat sampah bermotif.pdf Download (1MB) |
|
Text
Peer Review-Jurnal-Tempat sampah bermotif.pdf Download (606kB) |
Abstract
Sampah adalah sesuatu yang tidak digunakan lagi, tidak disenangi atau dibuang yang berasal dari kegiatan manusia dan tidak terjadi dengan sendirinya. Di lokasi penelitian, yaitu SDN Panggang dan SDN Puluhan yang berada di Argomulyo, Sedayu, Kabupaten Bantul, sudah tersedia tempat sampah untuk memilah yang sudah bertuliskan jenis sampah yang dapat di-buang di situ, akan tetapi petunjuknya sulit dipahami oleh para siswa. Pada penelitian ini, tem-pat sampah bermotif diterapkan untuk mempermudah siswa dalam membuang sampah sesuai dengan jenisnya, yaitu sampah kertas, sampah plastik dan botol serta sampah dedaunan dan sisa makanan. Tempat sampah bermotif yang digunakan memanfaatkan yang sudah ada di lo-kasi penelitian tapi dirubah tampilannya tanpa mengurangi fungsinya. Jenis penelitian yang di-lakukan adalah eksperimen dengan desain post-test only control group. SDN Panggang dite-tapkan menjadi kelompok perlakuan dan SDN Puluhan sebagai kontrol. Data sampah yang di-buang secara tepat pada tempatnya, diamati setiap hari setelah jam sekolah selama satu bu-lan. Rerata hasil pengamatan kemudian dianalisis dengan menggunakan t-test bebas pada α = 0,05; dan hasilnya menunjukkan bahwa penggunaan tempat sampah bermotif mempengaruhi perilaku siswa untuk membuang sampah pada tempat yang sesuai. Hasil tersebut terjadi kare-na petunjuk pada tempat sampah bermotif mudah dipahami dan gambarnya menarik.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan Kesehatan Lingkungan |
Depositing User: | admin kesling |
Date Deposited: | 05 Jul 2019 06:16 |
Last Modified: | 27 Jul 2020 06:12 |
URI: | http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/145 |
Actions (login required)
View Item |