Nurfatimah, Novita Septy and Sulastri, Siti and Almujadi, Almujadi (2019) GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG KESEHATAN GIGI DAN MULUT DENGAN JUMLAH KARIES PADA ANAK BALITA DI POSYANDU DUSUN KEBONROMO KULON PROGO. ["eprint_fieldopt_thesis_type_skripsi" not defined] thesis, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.
Text
KTI[1].pdf Download (2MB) |
|
Text
NASKAH_PUBLIKASI[1].pdf Download (720kB) |
Abstract
GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG KESEHATAN GIGI DAN MULUT DENGAN JUMLAH KARIES PADA ANAK BALITA DI POSYANDU DUSUN KEBONROMO KULON PROGO Novita Septy Nurfatimah1, Siti Sulastri2, Almujadi3 Jurusan Keperawatan Gigi Poltekkes Kemenkes Yogyakarta, JL. Kyai Mojo no. 56 Pingit, Yogyakarta 55243, Email : novitaseptynf@gmail.com ABSTRAK Latar Belakang : Kesehatan gigi menjadi hal yang penting, khususnya bagi perkembangan anak. Pengetahuan orang tua, terutama ibu dalam pemeliharaan gigi memberi pengaruh yang cukup signifikan terhadap kesehatan gigi dan mulut pada anak, karena ibu adalah orang yang paling dekat dengan anak. Tujuan Penelitian : Tujuan dari penelitian ini yaitu diketahuinya gambaran tingkat pengetahuan Ibu tentang kesehatan gigi dan mulut dengan jumlah karies pada anak balita di posyandu dusun Kebonromo. Berdasarkan studi pendahuluan yang telah dilakukan di Posyandu dusun Kebonromo pada bulan November 2018 didapatkan hasil : 10 balita yang diperiksa 8 orang diantaranya memiliki karies dan dari 10 ibu yang telah diwawancara didapatkan sebagian besar ibu berpengetahuan rendah. Metode Penelitian : Metode penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan rancangan penelitian cross sectional survey. Populasi dari penelitian ini adalah 36 anak balita. Pengambilan sampel dengan purposive sampling dan dianalisis menggunakan tabulasi silang. Hasil Penelitian : Hasil menunjukkan bahwa : Pengetahuan ibu tentang kesehatan gigi dan mulut dikategorikan tinggi sebanyak 14 responden (43,8 %). Sebagian besar balita mempunyai karies dalam kriteria banyak sejumlah 14 balita (43,8 %). Sebanyak 14 ibu (43,8 %) berpengetahuan tinggi memiliki balita dengan kriteria karies banyak sejumlah 9 balita (28,1 %). Kesimpulan : Tingkat pengetahuan ibu tentang kesehatan gigi dan mulut tidak berpengaruh dengan jumlah karies gigi pada anak balita Posyandu dusun Kebonromo. Kata Kunci : Tingkat pengetahuan kesehatan gigi dan mulut, Jumlah karies, Anak balita
Item Type: | Thesis (["eprint_fieldopt_thesis_type_skripsi" not defined]) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RK Dentistry |
Divisions: | Poltekkes Kemenkes Yogyakarta > Jurusan Keperawatan Gigi > Program Studi Sarjana Terapan Terapi Gigi |
Depositing User: | Mahasiswa Polkesyo |
Date Deposited: | 21 Aug 2019 07:31 |
Last Modified: | 21 Aug 2019 07:31 |
URI: | http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/id/eprint/1414 |
Actions (login required)
View Item |